Halo, kembali bersama kita Ulasan Tutor. Sesuai judul di atas, kita akan memberikan tutorial yang sangat bermanfaat bagi kalian yang mana artikel kali ini akan membahas sekaligus mengatasi kendala kalian dalam berselancar di dunia internet.
Tidak bisa dipungkiri bahwa semua situs yang ada tidak sedikit yang menampilkan iklan di website mereka. Hal ini dilakukan oleh Creator dari pemilik website bertujuan untuk mendapatkan penghasilan uang.
Sebenarnya ada beberapa iklan yang tidak membuat sebuah website menjadi berat dan berpotensi spam serta sangat mengganggu seperti iklan dari Google Ads contohnya. Namun, ada juga situs yang banyak menampilkan iklan yang sangat mengganggu.
Tak hanya itu, iklan ini juga dapat membuat sebuah perangkat kita terkena virus. Parah sekali bukan? Untuk mengatasi iklan tersebut, Kita harus memblokir-nya. Namun, dampak negatif-nya adalah kita seperti menghalangi rezeki orang ya guys hehehe.
Jadi, Iklan di semua website dapat kita blokir. Positif-nya pengeluaran kuota internet kita menjadi lebih hemat, serta tampilan situs yang menjadi lebih responsive dan enak di pandang. Lantas, bagaimana cara melakukan pemblokiran iklan di sebuah website? Baca artikel ini hingga selesai ya.
Cara Blokir Iklan di Situs
Sebelum kita masuk ke cara Blokir iklan, Anda harus mengetahui terlebih dahulu apa itu Extensions. Biasanya Extensions ada pada semua Browser. Jadi, Browser biasanya pasti menyediakan fitur Extensions.
Extensions bertujuan untuk menjadi alat yang mendampingi Browser sehingga Browser yang anda pakai menjadi lebih maksimal ketika digunakan. Extention banyak jenis yang disediakan, mulai dari vpn, alat download Video, alat proxy, Dark reader, dan juga alat untuk memblokir iklan.
Ulasan Tutor sendiri merekomendasikan anda untuk menggunakan jenis Extensions AdGuard AdBlocker. Alat ini memiliki fitur yang sangat baik dimana dapat memblokir iklan. Iklan yang di blokir tidak hanya iklan Native, dan Banner. Tetapi juga iklan iklan berupa Pop Up serta iklan tab baru.
Oke langsung saja kita masuk ke bagian caranya.
1. Buka Browser
Bukalah Browser anda, kami sarankan untuk menggunakan Browser FireFox, Microsoft Edge, dan juga Chrome. Kami sendiri menggunakan Microsoft Edge.
2. Temukan Extensions
Temukan Extensions dengan cara menekan tombol titik tiga di sudut kanan atas layar.
Selanjutnya, ketikkan kata kunci Adguard AdBlocker pada kolom pencarian dan klik tombol Enter.
3. Tambahkan AdGuard AdBlocker
Jika sudah menemukan AdGuard AdBlocker di pencarian. Tekan tombol Dapatkan untuk mulai menambahkan-nya sebagai extensions
Tunggu hingga pengunduhan Adguard Adblocker selesai.
Klik Pergi ke pengaturan.
Klik menu Filters lalu aktifkan Ad Blocking agar Adguard AdBlocker mulai melakukan blok terhadap iklan yang ada pada di situs manapun, dan selesai.
Kesimpulan
Gunakanlah alat ini ketika memang benar benar jika iklan pada sebuah situsnya mengganggu ya guys. Karena di sisi lain kita harus menghargai creator dari sebuah website. Iklan adalah cara untuk mendapatkan penghasilan uang.
Tags:
Knowledge
Thanks bang, ini work banget, kebetulan aku pake firefox lancar jayeee...
BalasHapusWaww, ntapsss
BalasHapus